Headlines News :
Home » » Persipura Jayapura Taklukan Persela Lamongan Dengan Skor 3-0

Persipura Jayapura Taklukan Persela Lamongan Dengan Skor 3-0

Written By Unknown on Saturday, February 1, 2014 | 10:33 PM

Foto saat Lukas Mandowen merayakan golnya
JAYAPURA __ Persipura Jayapura mengawali kiprahnya di ajang Indonesia Super League (ISL) 2014 dengan kemenangan usai melibas Persela Lamongan 3-0. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (1/2/2014), gol-gol kemenangan tim Mutiara Hitam dihasilkan lewat kaki Lukas Mandowen, Ian Lubis Kabes, dan gol bunuh diri dari bek Persela, Dodok Anang.

Pada laga tersebut, Persipura sempat kesulitan membobol gawang Laskar Joko Tingkir di awal-awal pertandingan. Gol pertama Persipura baru tercipta pada menit ke-31. Berawal dari sepakan Yohannes Pahabol, bola liar di depan kotak penalti Persela jatuh di kaki Yustinus Pae yang langsung menyodorkannya ke Lukas Mandowen. Tanpa adanya kawalan, Mandowen langsung menceploskan bola ke dalam gawang Persela yang gagal diantisipasi Khoirul Huda.
Skor 1-0 sendiri bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Persipura hampir menggandakan keunggulan pada menit ke-54. Namun, tendangan Immanuel Wanggai dari dalam kotak penalti masih dapat dipatahkan oleh Khoirul.
Setelah beberapa kali usaha anak asuh Jacksen F Tiago tak membuahkan hasil, akhirnya pada menit
65' Persipuran mendapat hadiah penalti setelah Ian Kabes dilanggar di kotak penalti
67' GOL! Eksekusi penalti Ian Kabes memperbesar keunggulan Persipura menjadi 2-0
Tendangan penalti yang dieksekusi sendiri oleh Kabes gagal dihalau Huda.

Persipura kembali mengancam gawang Persela. Melewati dua pemain belakang Persela, Pahabol melepaskan tendangan keras ke arah gawang Persela. Beruntung, Khoirul masih sigap menepis datangnya bola.

Gol ketiga Persipura datang pada menit ke-80. Berawal dari umpan silang Pahabol di sayap kiri, Dodok Anang mencoba memotong arah bola yang mengarah ke Kabes. Namun, bola justru masuk ke dalam gawang timnya sendiri.
 Pada menit ke 83' Ricky Kayame masuk menggantikan Wanggai begitu pula Persela Lamogan Pada menit ke 85' Pergantian pemain persela,masuk Dhanu Rosadhe menggantikan Catur Pamungkas

Secara berturut-turut, Khoirul menyelamatkan timnya dari kebobolan yang lebih banyak pada menit ke-87. Setelah mematahkan tendangan keras Ricky Kayame, ia kembali menggagalkan sundulan Kabes dari jarak dekat.
Skor 3-0 untuk kemenangan Persipura sendiri bertahan hingga laga usai. (Nick)


Susunan pemain
--------------------
Persipura: Yoo Jae-Hun; Lukas Mandowen (Titus Bonai 60),Andri Ibo, Bio Pauline, Ruben Sanadi; Immanuel Wanggai (Ricky Kayame 83), Gerard Pangkali (Nelson Alom 78), Lim Jun Sik, Ian Luis Kabes; Yohannes Pahabol, Yustinus Pae

Pelatih: Jacksen F Tiago

Persela: Khoiril Huda; Zaenal Arifin, Suroso, Taufik Kasrun, Dodok Anang; Jusmandi (Radikal Idealis 46), Catur Pamungkas (Danu Rosade 84), Arif Arianto, Roman Golian; Adison Alves, Srdjan

Pelatih:  Eduard Tjong

Wasit:  Muslimin


Sumber:   http://radiosuaradogiyaifm.blogspot.com// Nogei pekei
Share this article :

0 komentar:

SPEAK UP YOUR MIND

TELL US WHAT YOU'RE THINKING... !

 
Support : FREE WEST PAPUA | IPMAPA | OPM(Orang Papua Malang)
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. IPMAPA MALANG - All Rights Reserved
Template Design by Mr.YOGIX FWP Published by IPMAPA MALANG RAYA